Tim DARE FH UPH berhasil meraih Juara 1 Diponegoro Law Fair 2015 pada tanggal 27 – 29 November 2015

Anggota tim DARE (kiri ke kanan): Adella Kristi, Densen Handra, dan Cindy Claudia Hanels
Tim Debate and Research (DARE) Fakultas Hukum UPH kembali meraih prestasi di kancah nasional sebagai juara 1 pada kompetisi debat hukum Diponegoro Law Fair 2015 yang berlangsung pada 27-29 November 2015 di Universitas Diponegoro, Semarang.
Diponegoro Law Fair merupakan suatu rangkaian acara yang digagas oleh Unit Pelaksana Kegiatan (UPK) Kelompok Riset dan Debat Fakultas Hukum Universitas Diponegoro Semarang. Kegiatan Diponegoro Law Fair 2015 yang mengangkat tema “Progresivitas Hukum Indonesia dalam Menghadapi Integrasi Global” merupakan suatu bentuk rangkaian acara yang meliputi Seminar Nasional, Lomba Debat Internal, Lomba Debat Nasional, Lomba Legislative Drafting, dan Lomba Karya Tulis Ilmiah.?Tim DARE Fakultas Hukum UPH sudah kali ketiga mengikuti kompetisi ini dan pada tahun ini didelegasikan oleh Densen Handra (FH UPH 2012), Adella Kristi (FH UPH 2013) dan Cindy Claudia Hanels (FH UPH 2014) yang didampingi oleh Dr. Jur. Udin Silalahi, S.H., LL.M.. Komposisi tim ini terdiri dari mahasiswa angkatan yang berbeda dengan tujuan untuk mewujudkan regenerasi tim sebagaimana telah menjadi kebiasaan pada tim DARE Fakultas Hukum UPH lainnya.

Pada babak penyisihan, tim UPH berhadapan dengan tim dari Universitas Muhammadiyah Malang dan Universitas Maranatha. Pada babak selanjutnya tim UPH berhasil mengalahkan Universitas Surabaya yang pada babak penyisihan telah mengalahkan Universitas Sumatra Utara dan Universitas Padjadjaran. Kemudian pada babak perempatfinal tim UPH berhadapan dengan tim dari Universitas Indonesia. Di babak semifinal, tim UPH mengalahkan Universitas Hasanuddin untuk melaju ke babak final. Dengan kembali mengalahkan Universitas Surabaya yang memperdebatkan mosi “Penerapan Kebijakan Tax Amnesty di Indonesia” pada babak final, tim dari UPH berhasil menjadi juara 1 pada kompetisi tersebut. Penghargaan Best Oralist juga diperoleh Cindy Claudia Hanels.