Conservatory of Music Admission

Jika Anda sudah memenuhi semua persyaratan, klik di sini untuk mendaftar.

Untuk info syarat pendaftaran umum, klik di sini.

Sebagai tambahan dari persyaratan pendaftaran umum (wajib), Anda perlu mengumpulkan/memenuhi persyaratan khusus Program Studi Musik UPH:

  • Formulir Pendaftaran (unduh di sini)
  • Rekaman video unjuk kemampuan instrumen/vokal yang dipilih pendaftar. Mohon lihat persyaratannya di sini.
  • Resume/CV
  • Essay/Pernyataan Pribadi
  • Surat Rekomendasi (unduh di sini)

Tim admisi akan menilai aplikasi Anda dan memutuskan apakah aplikasi akan diproses lebih lanjut atau tidak berdasarkan pada persyaratan di atas. Jika aplikasi Anda diterima, Anda mungkin menerima undangan untuk audisi instrumen / vokal / komposisi live, wawancara (untuk aplikasi beasiswa), dan Tes Awal Teori & Solfeggio.

Mohon diperhatikan hal-hal berikut ini:

Pre-screening Video Recording

Seluruh calon mahasiswa diwajibkan untuk mengirim rekaman video yang merepresentasikan level kemampuan terkini dari kandidat. Hal ini akan dinilai lebih lanjut di dalam proses pre-screening untuk menentukan apakah Anda bisa masuk ke tahap audisi di UPH. Rekaman video yang dikirim harus memenuhi persyaratan sesuai dengan instrumen yang dipilih. Format rekaman harus berupa CD/DVD/USB (file format .mp4, .avi) dengan kualitas video dan audio terbaik (high quality). Video yang dikumpulkan harus menunjukkan keseluruhan wajah dan tubuh (misalnya, jari-jari tangan yang bermain piano) tanpa manipulasi ataupun sejenisnya.

Daftar di bawah ini merupakan instrumen-instrumen yang dapat dipilih untuk proses pre-screening:

  • Instrumen Klasik:
    Piano, Vokal, Gitar, Violin, Viola, Cello, Contrabass, Flute, Oboe, Clarinet, Bassoon, Trumpet, Horn, Trombone, Tuba, Percussion, Saxophone.
  • Instrumen Non-klasik:
    Piano, Vokal, Gitar Elektrik, Bass Elektrik, Drum Set.

Untuk melihat persyaratan masing-masing instrumen untuk proses pre-screening, klik di sini.

Resume/CV

Mohon persiapkan resume/CV anda dalam dokumen terpisah. Resume/CV Anda harus memasukkan:

  • Section I (Pengalaman Musikal)
    • Nama-nama guru privat terkini, termasuk tanggal Anda mulai belajar dengan mereka, dan info kontak mereka.
    • Sebuah daftar pertunjukan atau kompetisi musik di mana Anda berpartisipasi dan seluruh penghargaan atau pengakuan yang telah Anda terima.
    • Sebuah daftar pencapaian terkait musik; termasuk memimpin ansamble, mengaransemen, mengelola event, mengajar musik, dll.
  • Section II (Pengalaman Non-Musikal)
    • Sebuah daftar aktivitas dan pencapaian akademik sewaktu di sekolah.
    • Sebuah daftar pelayanan komunitas di mana Anda berpartisipasi & peran khusus apa yang Anda kerjakan
    • Sebuah daftar karya kreatif yang telah Anda buat selain karya musikal

Essay/Pernyataan Pribadi

Tulis sebuah essay 500-700 kata dalam dokumen terpisah terkait dengan pertanyaan-pertanyaan berikut ini:

  1. Mengapa Anda ingin mengambil musik sebagai vokasi; Mengapa Anda memilih konsentrasi tertentu yang ada dalam prodi musik UPH
  2. Ceritakanlah figur yang penting, musik tertentu, situasi/pengalaman tertentu, atau kutipan tertentu yang sangat berarti bagi Anda. Bagaimana hal tersebut telah mempengaruhi Anda?
  3. Martin Luther pernah berkata: “Next to the Word of God, music deserves the highest praise. The gift of language combined with the gift of song was given to man that he should proclaim the Word of God through Music.” Ceritakan apa yang menjadi cita-cita dan visi hidup Anda; Apa yang anda ingin capai melalu musik?

Surat Rekomendasi

Untuk seluruh pendaftar,two wajib ada surat rekomendasi. Surat rekomendasi harus dari seseorang yang mengenal pendaftar secara akademis dan musikal dengan baik (guru musik, guru sekolah, dll.).

Anda bisa mengunduh surat rekomendasi di sini.

Audisi & Tes Pendaftaran

Calon Mahasiswa yang lolos proses pre-screening dan dianggap berkomitmen pada UPH Conservatory of Music akan menerima undangan untuk:

  1. Audisi secara live
    Repertoar yang akan dimainkan sama dengan persyaratan pre-screening. Calon mahasiswa juga dapat menyiapkan materi pertunjukan tambahan. Silakan merujuk ke persyaratan instrumen tertentu yang dipilih.
  2. Ujian Teori Musik & Solfeggio
    Calon mahasiswa akan mengikuti tes teori musik dan solfeggio untuk melihat sejauh mana kesiapan mereka untuk masuk dan mengikuti program akademik Conservatory of Music UPH.





    We'll never share your email with anyone else.