2020
Minat Terjun Di Bidang Hubungan Internasional? Ini Dia Tipsnya!
Program studi Hubungan Internasional (HI) bisa dibilang sebagai salah satu prodi yang sedang naik daun di Indonesia. Banyak siswa SMA yang tertarik dengan prodi satu ini, karena prospek pekerjaannya yang menarik. Namun, nyatanya dibutuhkan usaha yang ekstra untuk mencapai karir yang kamu impikan.
Khusus bagi kamu yang tertarik dengan HI, Universitas Pelita Harapan (UPH) merupakan salah satu universitas yang menawarkan Prodi HI dengan akreditasi A dan memiliki fokus studi unik dibanding kampus lain yaitu studi mengenai Kawasan Asia Tenggara atau diknenal Southeast Asian Studies, Perdagangan Internasional, serta Korporasi dan Keamanan Internasional. Banyak alumni HI UPH bekerja diberbagai bidang Hubungan Internasional dari menjadi Diplomat RI, Konsultan Kebijakan atau Bisnis, Peneliti Kebijakan, dan professional di Bank ataupun Multinasional Company.
Salah satunya Calvin Khoe alumni HI 2014 yang sejak kuliah aktif di berbagai kegiatan kampus dan pernah mendapat penghargaan di Harvard Model United Nations pada 2016 ini kini sudah berkarier sebagai Research Associate di FPCI (Foreign Policy Community Indonesia). Calvin bekerja langsung untuk Duta besar Dino Patti Djalal, Wakil Menteri Luar Negeri RI 2014 dan mantan Dubes RI untuk Amerika Serikat. Berikut beberapa tips yang diberikan Khoe sebagai lulusan HI UPH.
1. Improve Soft Skills
Beragam Soft skills, seperti berpikir kritis, negosiasi, manajemen orang dan program, public speaking, networking, hingga problem solving merupakan salah satu modal utama kamu untuk bersaing di dunia profesional. Selama menempuh studi, kamu bisa meningkatkan soft skills dengan bergabung di dalam organisasi mahasiswa. Lebih bagus lagi kalau dikampusmu ada kegiatan jurusan, seperti di HI UPH ada Himpunan Mahasiswa Program Studi Hubungan Internasional (HMPS HI), UPH Model United Nations Community, IR Debate Club, HI News dan FPCI Chapter UPH.
2. Explore More
Ketika menempuh studi di perguruan tinggi, jangan sampai kamu menjadi mahasiswa yang ?living in the bubble?. Wah, apa maksudnya? Maksudnya adalah hanya berfokus untuk mencari ilmu di dalam kampus. Selama kuliah, kamu harus berani untuk melakukan eksplorasi di luar kampus, seperti ikut seminar, konferensi, atau bahkan pelatihan yang diadakan oleh professional untuk menambah jejaring dan pengalaman hal ini baik untuk karir setelah lulus. Karena kunci berkarir setelah lulus bukan hanya IPK namun juga koneksi dan pengalaman praktis di dunia kerja yang kamu impikan.
3. Keep in Touch With Your Academic Counselor
Gunakan dan manfaatkan lah dosen pembimbing akademik ini dengan sebaik mungkin. Jangan hanya menghubungi mereka ketika kamu sedang jatuh dalam masalah. Pastikan kamu mendapatkan arahan dan informasi lebih, karena mereka akan senantiasa membantumu. Dan Ingat dosen adalah pintu gerbang pertama untuk masuk ke dunia nyata pekerjaan atau cita-cita yang kamu impikan. Dari dosen kamu bisa mulai menambah kenalan hingga kesempatan kerja.
4. Build Networking
Seperti namanya, yaitu Hubungan Internasional merupakan ilmu yang mempelajari hubungan antar Negara. Oleh karena itu, penting bagi mahasiswa HI untuk belajar membangun relasi sejak di bangku kuliah. Sebagai langkah awal, kamu bisa membangun relasi dengan teman dari jurusan lain dan berlanjut ke luar kampus. Dengan begitu kamu akan terbiasa untuk berelasi dengan siapa saja.
Gimana? Cukup menantang kan? Nah, demi mencapai pekerjaan impianmu di bidang HI, jangan pantang menyerah untuk selalu berusaha dan jangan lupa ikuti tips di atas. Semangat, students!