NEWS & PUBLICATION

UPH Festival 21: FIK Perkenalkan Fasilitas Terbaru di Pameran Akademik

27/08/2014 Uncategorized

UPH Festival 21: FIK Perkenalkan Fasilitas Terbaru di Pameran Akademik

Di lantai kedua gedung F Universitas Pelita Harapan (UPH), seorang mahasiswa sedang menulis dengan pena digital diatas projeksi cahaya. Mahasiswa itu menulis ?Hello UPH? dang menghias sektarnya dengan warna warni. Gambaran di papan eBeam tersebut secara b

Di lantai kedua gedung F Universitas Pelita Harapan (UPH), seorang mahasiswa sedang menulis dengan pena digital diatas projeksi cahaya. Mahasiswa itu menulis ?Hello UPH? dang menghias sektarnya dengan warna warni. Gambaran di papan eBeam tersebut secara b

 
 Mahasiswa FIK memperagakan menulis dengan pena digital diatas projeksi cahaya

Di lantai kedua gedung F Universitas Pelita Harapan (UPH), seorang mahasiswa sedang menulis dengan pena digital diatas projeksi cahaya. Mahasiswa itu menulis ?Hello UPH? dang menghias sektarnya dengan warna warni. Gambaran di papan eBeam tersebut secara bersamaan ditampilakan di sebuah monitor LCD di dekatnya. Setiap goresan yang sang mahasiswa buat, dapat langsung terlihat di layar LCD. Di sisi ruang lainnya, dua mahasiswi sedang asyik menari di permainan Kinect yang memiliki sensor gerak. Ruangan ini merupakan booth dari jurusan informatika; booth ini dibuka untuk menyambut para mahasiswa baru dan juga murid SMA yang datang untuk Open House.

 

Informatika merupakan salah satu jurusan dari Fakultas Ilmu Komputer (FIK) di UPH. Vanessa Putri Pranata mahsisswi jurusan informatika 2012, adalah ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) yang baru dan dia mengaku senang mendapatkan satu ruangan sendiri untuk booth informatika, atau yang merelka singkat menjadi iBooth. ?Tahun lalu kita mendapatkan tempat untuk booth di luar dan tempatnya tidak besar, tahun ini kita bisa memakai lab kita sebagai booth. Ini menguntungkan sekali untuk kita, karena kita memerlukan alat-alat elektronik dan juga perlengkapan di dalam lab untuk menunjukan pekerjaan dan hasil karya kita. Untuk tahun ini kita menampilkan fasilitas baru kita yaitu eBeam, game Kinect dan juga skripsi-skripsi senior,? jelas mahasiswi asal Solo ini. Vanessa sendiri masuk ke UPH karena menurutnya UPH adalah kampus nomor satu swasta di Indonesia dan memiliki reputasi yang sangat baik. ?keputusan saya untuk memilih jurusan informatika karena saya percaya kedepannya nanti kita akan tinggal di era digital di mana perangkat elektronik dan komputer sangan banya digunakan. Jadi ini akan menjadi industri yang sangat berkembang dan akan ada banyak peluang di dalamnya?, cerita Vanessa.

iBooth “Informatics Booth”
Dengan adanya booth ini mereka berharap untuk mengajak lebih banyak murid untuk mendaftar di jurusan informatika. UPH memiliki banyak fasilitas yang mengakomodasikan jurusan ini; contohnya terdapat empat practical labs yang Lab tersebut adalah; Oracle lab, SAS lab, Microsoft lab dan Cisco lab. UPH juga memiliki teknologi canggih yang dipakai untuk pengajaran, selain itu dosen di UPH juga sangat kompeten dan praktisi dibidangnya masing-masing. ?Saat para anak SMA datang ke booth kami, pertama mereka akan dijelaskan dulu tentang jurusan informatika dan apa yang kita pelajari disini setelah itu kita akan yunjukan salah satu fasilitas paling baru kita yaitu eBeam yang dipakai di kelas dan lab kami. eBeam adalah papan tulis digital yang terkoneksi dengan computer dan kita baru saja menggunakannya pada tahun ini. Kita juga memiliki Kinect untuk menunjukan konsentrasi terbaru di jurusan kita yaitu gaming? jelas Vanessa.

?Jurusan informatika di UPH memilika fasilitas lengkap yang mendukung proses pembelajaran kita. Jadi kita bisa mendapatkan ilmu praktek juga dari lab dan computer kami yang cukup canggih. Pesan untuk anak SMA yang berencana masuk jurusan ini, jangan takut kalau jurusan ini susah. Karena saya yakin jika seseorang mau bekerja keras dan belajar, mereka bisa sukses di jurusan ini? tutup Vanessa.(sw)

UPH Media Relations