NEWS & PUBLICATION

UPH Menyelenggarakan Acara Teknologi: Techno Fair 2009

27/02/2009 Uncategorized

UPH Menyelenggarakan Acara Teknologi: Techno Fair 2009

Universitas Pelita Harapan (UPH) mengadakan serangkaian kegiatan dalam satu acara Techno Fair 2009 yang bertemakan ?Revealing Our Technology?

Universitas Pelita Harapan (UPH) mengadakan serangkaian kegiatan dalam satu acara Techno Fair 2009 yang bertemakan ?Revealing Our Technology?

Universitas Pelita Harapan (UPH) mengadakan serangkaian kegiatan dalam satu acara Techno Fair 2009 yang bertemakan ?Revealing Our Technology?

Acara ini diadakan selama lima hari dari 23 Februari sampai 27 Februari 2009 oleh Badan Eksekutif Mahasiswa UPH (BEM UPH) dengan kerjasama Himpunan Mahasiswa Fakultas Informatika. Berabagai kegiatan seperti kompetisi Dota, talkshow mengenai Blogging, seminar dengan fokus teknologi dan pameran teknologi telah dikemas dalam sebuah acara yang menarik dengan tujuan untuk mengenalkan dunia teknologi sekarang ini kepada mahasiswa.

Kompetisi Dota diadakan pada hari Selasa, 24 Februari 2009 bersamaan dengan talkshow yang membahas meledaknya trend blogging bersama Raditya Dika, seorang penulis muda berbakat yang memulai karir menulisnya dengan blogging. Raditya menjelaskan melalui Facebook, Friendster dan media lainnya, ia akhirnya dapat membuka jaringan untuk bertemu dengan orang yang sebelumnya tak pernah ia temui. Hal ini menandakan teknologi tidak hanya bernilai di dunia penilitian namun juga mempengaruhi perluasan jaringan sosial dengan banyak orang.

Kompetisi Dota dihadiri oleh 120 peserta yang berkesempatan untuk mendapatkan hadiah sebesar hampi 4 juta Rupiah. Hadiah tersebut juga termasuk dengan hadiah utama VGA card dan piala dari Digital Alliance.

Techno Fair 2009 juga mengadakan seminar yang berjudul ?The Next Indonesian Technology? yang mengundak Kepala IPTEK Pusat Diseminasi Nuklir, Dr. Sahril DIC. M. Eng. Seminar ini membahas seberapa cepat perkembangan teknologi di Indonesia di masa depan nanti. Selain seminar tersebut, terdapat juga pamerna teknologi sebagai hasil dari kerjasama dengan organisasi pemerintah seperti LAPAN (Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional) dan IGOS (Indonesia?s Go Open Source).

Menurut kepala komite acara ini, Agnes Susanto, pameran dan semua program yang berkaitan dengan teknologi ini diadakan untuk meningkatkan kesadaran di mahasiswa, terutama mahasiswa UPH, mengenai pentingnya perkembangan teknologi di Indonesia. ?Indonesia memiliki poternsial namun tidak dikembangkan dengan baik,? katanya.

Agnes juga menambahkan acara serupa harus diadakan secara rutin sehingga mahasiswa bisa mendapatkan banyak informasi mengenai perkembangan teknologi yang maju dengan cepat.

 
 

 

UPH Media Relations