24/05/2018 Uncategorized
Menjadi bagian dari rangkaian kegiatan ?Tela[A]h yang diselenggarakan DKV UPH sebagai tugas akhir mereka, hadir Ismiaji Cahyono ? Bureau Chief dari Desain Grafis Indonesia (DGI) yang memperkenalkan buku terbarunya ?Collected?
![]() (ki-ka) Ismiaji Cahyono ? Bureau Chief dari Desain Grafis Indonesia (DGI) bersama Alumni DKV UPH;
Kristin Monica, DKV UPH 2002 dan Evan wijaya, Mahasiswa DKV UPH, 2013.
|
||||
Menjadi bagian dari rangkaian kegiatan ?Tela[A]h yang diselenggarakan DKV UPH sebagai tugas akhir mereka, hadir Ismiaji Cahyono ? Bureau Chief dari Desain Grafis Indonesia (DGI) yang memperkenalkan buku terbarunya ?Collected?, berisikan karya desainer Indonesia dengan skala yang setara dengan kualitas internasional. Acara ini berlangsung pada 15 Mei 2018 di School of Design (SoD) Multifunction UPH Gedung B lantai 1.
Menariknya, Aji menyatakan bahwa UPH merupakan tempat perdana bagi buku ?Collected? untuk diperkenalkan pada publik. Secara formal, buku setebal 240 halaman ini bahkan belum diluncurkan.
Selain itu, dalam buku ?Collected? ini terdapat beberapa karya dari Alumni UPH, diantaranya karya milik Evan wijaya, Mahasiswa DKV UPH, 2013; dan Kristin Monica, DKV UPH 2002 sebagai salah satu desainer yang mewakili Feat Studio. Hal ini yang membuat Aji memilih UPH sebagai tempat yang tepat untuk peluncuran buku ?Collected?. |
||||
|
||||
Aji menambahkan, pengumpulan karya melalui buku seperti ini dirasa penting. Menurutnya karya desainer Indonesia belum memiliki posisi di luar negeri, masih sedikit yang diketahui dan diakui kualitasnya. Jadi buku ini diharapkan dapat mengangkat nama desainer Indonesia ke internasional, dan karena dikurasi oleh desainer setara internasional, diyakini bahwa karya di buku ini sudah setara dengan kualitas skala internasional.
Terkait ?Collected?, baik Kristin maupun Evan menggap bahwa hal ini sebagai langkah yang sangat baik dan bermanfaat. |
||||
Hal yang dirasakan Evan, baginya kesempatan berharga ini merupakan peluang baginya untuk bekarya sebagai desainer. Terlebih karena dirinya juga baru saja lulus dari DKV UPH dan terjun di dunia industri.
|
||||
Melalui acara ini diharapkan para mahasiswa yang hadir dapat semakin terpapar dengan dunia desain grafis Indonesia. Kedepannya baik Aji maupun Evan dan Kristin berharap agar semakin meningkatknya apresiasi terhadap desain grafis Indonesia. Aji juga berpesan agar para mahasiswa terus memiliki willingness untuk berpartisipasi dalam beragam kesempatan guna membentuk networking. (mt)
|
||||
|
||||
UPH Media Relations
|